Penjelasan lengkap tentang RTU (Remote Terminal Unit)



Pengertian RTU
Remote terminal unit (RTU) adalah salah satu komponen peralatan SCADA yang didesain untuk memonitor aktivitas substation pada suatu sistem tenaga listrik. Informasi dasar tentang sistem tenaga listrik diperoleh dari pemantauan status peralatan dan pengukuran besaran listrik pada Gardu Induk. Informasi tersebut kemudian diproses oleh RTU untuk kemudian dikirim ke Control Center. Sebaliknya, Control Center pun dapat mengirim perintah ke RTU. Proses ini, disebut teleinformasi (terdiri dari telesignal, telecontrol dan telemetering). RTU dapat dihubungkan dengan satu atau dua Master Station. Selain dengan Master Station, RTU juga dapat dihubungkan dengan RTU lainnya (remote RTU) melalui jalur komunikasi.
https://scadaku.files.wordpress.com/2013/12/rtu-concentrator.png
Fungsi RTU
Komunikasi dengan Master Station 
Untuk RTU generasi baru komunikasi dapat dilakukan dengan lebih dari satu master station dengan menggunakan database yang dipartisi dan protokol komunikasi yang berbeda-beda. 
Mengolah input/output 
Peralatan yang ada di Gardu Induk dihubungkan dengan RTU melalui modul input/output digital dan analog. 
Komunikasi dengan IEDs (Intelligent Electronic Devices) 
RTU dapat mengakuisisi data dari IEDs seperti smart meters dan relay pengaman. 
Local data logging 
RTU juga dapat digunakan sebagai even logger. Dengan menghubungkan satu atau dua printer dan terminal alphanumeric, maka jika terjadi perubahan status  dapat dicetak secara lokal. 
Manajemen database 
Pengguna RTU dapat melakukan konfigurasi sesuai dengan kebutuhan. Konfigurasi tersebut dilakukan dengan  menggunakan sistem database. Database tersebut kemudian diloading ke RTU dan disimpan pada RAM

Jenis – jenis RTU
RTU Simple 
 RTU yang hanya mengumpulkan data dari Gardu Induk kemudian data tersebut dikirim ke Master Station. 
RTU Concentrator 
RTU yang berfungsi mengumpulkan data dari RTU satelit (simple) dibawahnya dan mengumpulkan data langsung dari Gardu Induk lewat modul I/O yang dimilikinya untuk dikirimkan ke Master Station. 
Data Concentrator 
RTU yang berfungsi mengumpulkan data dari RTU satelit (simple) dibawahnya tetapi RTU tersebut tidak memiliki I/O yang tersambung ke peralatan Gardu Induk. 
RTU Automation 
RTU yang memiliki fungsi automation seperti Programable Logic Control dimana RTU ini tersambung ke peralatan IED yang meliliki program autotamis jika dipenuhi kondisi tertentu maka RTU tersebut akan melakukan perintal control secara automatis misalnya untuk fungsi load shading ataupun interlock.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penjelasan lengkap tentang hubung singkat (Short Circuit)

Perbedaan Listrik 1 Fasa dengan 3 Fasa Serta Kelebihan dan kekurangannya

Penjelasan lengkap tentang Kontaktor magnetik dan penjelasan NO dan NC pada auxcelary